Haiii…
Apa
kabar? Semoga selalu dalam keadaan sehat.
Kemarin
terasa sedikit spesial. Ada apaan, sih? *penasaran*. Saya masak nasi goreng!
Ya, menurut saya spesial karena memang sangaaat jarang masak bahkan bisa
dihitung dengan jari. Di rumah, adik yang bertugas memasak. Sedangkan saya
bertugas mencuci peralatan masak dan makan a.k.a nyuci piring. Sebenarnya gak
sengaja, kebetulan adik memang hobi mencoba resep-resep baru yang didapatnya
dari internet. Saya paling suka bagian icip-icip.
Nah,
tadi bapak minta dimasakin nasi goreng. So,
mau gak mau harus mau *qiqiqi*. Biasanya bapak yang masakin nasi goreng untuk
saya. Dulu saat masih kuliah, merantau ke pulau seberang. Kurang lengkap kalau pulang
kampung belum menikmati nasi goreng buatan bapak, yang rasanya aduhai. Nasi
goreng ala bapak, gak ada duanya. Mantap banget! Kata bapak, resep rahasianya,
cinta. Alamaaak! Masaknya wajib dengan sukacita, jadi hasil masakannya terasa
lebih enak. Tadi saya pun masak sambil bersenandung. Supaya aura enaknya keluar
*qiqiqi.
Bapak : Bapak pengen makan
nasi goreng. Masakin dong.
Roma : Aku gak bisa masak
nasi goreng, pak.
Bapak : Ya, belajar.
Roma : Bapak ajarin ya
sekarang. (Modus doang. Lebih tepatnya
karena malas. Hehehe.)
Bapak : Ah, dasar malas. Udah
masaklah. Pasti bisa.
Roma : Hahahaha. (Ketahuan kalau lagi malas.)
Setelah
tanya-tanya sama adik apa saja bumbunya. Saya pun beraksi di dapur. Sreng …
sreng … sreng. Wuih, berasa jadi koki beneran. Hitung-hitung belajar masak,
supaya kalau sudah menikah *uhuk!* gak canggung lagi pegang wajan dan sutil.
Senjatanya kaum perempuan, sebagai ratu dapur.
Apa
aja bumbu nasi goreng ala Roma?
3 piring nasi putih
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
Kecap manis
Garam
Penyedap rasa
Minyak goreng
4 butir telur
Cara
membuatnya?
- Campur nasi putih dengan kecap secukupnya hingga tercampur rata.
- Giling bawang merah dan bawang putih hingga halus.
- Kocok telur lalu digoreng, sambil diorak-arik. Jika sudah berwarna kecokelatan, angkat. Lalu campurkan dengan nasi yang telah diberi kecap, sisihkan.
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan. Setelah itu, masukkan nasi yang telah dicampur telur. Aduk hingga bumbu merata.
- Jangan lupa untuk memberi garam dan penyedap rasa secukupnya.
- Angkat nasi goreng dan siap untuk sajikan.
*catatan :
bisa ditambahkan sosis, udang atau potongan daging ayam (jika ada). Kebetulan
di kulkas hanya ada telur doang.
Ini
pertama kalinya saya nulis pengalaman tentang masak-memasak. Ternyata masak itu
seru juga, ya. Saya mah pintarnya masak air, goreng telor dan masak nasi (pake magic com). Hehehehe. Pesan bapak, masak
harus pakai hati, supaya masakannya makin terasa enak. Percuma bumbunya super
duper lengkap, tapi masaknya gak niat. Hasilnya pun gak bakal maksimal deh.
Mubazir, kan?
Demikian
pengalaman saya di dapur. Semoga temans yang jarang masak jadi termotivasi
untuk mencoba untuk memasak. Jangan mau kalah dengan saya yang masih apa apalah
ini. Oiya, maaf kalau bumbu nasi goreng ala Roma terkesan kurang pas bagi
temans. Namanya juga masih tahap belajar. Semoga di postingan berikut-berikutnya,
ada lagi cerita tentang masakan. Tentunya dengan menu yang lebih oke. Misalnya rendang.
Ahaaay!
Cooking is fun!
Roma
Pakpahan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
terima kasih untuk beringan hati memberikan komentar :)